Resep Praktis Udang Goreng Saus Tiram

Resep Praktis Udang Goreng Saus Tiram, Resep udang goreng tepung saus tiram sepertinya akan mengundang selera makan anda menjadi lebih giat dan nikmat lagi nih. Apa yang perlu anda persiapkan, agar lebih jelasnya anda bisa menyimak penjelasan pembuatan resep praktis udang goreng saus tiram dibawah ini. 

Resep Praktis Udang Goreng Saus Tiram
Bahan
  • Siapkan udang 300 gram yang sudah dicuci bersih, pastikan ekornya masih tersisa.
  • Iris secara memanjang bawang bombay kira-kira ¼ siung saja
  • sayuran anda bisa memakai kacang kapri/sayuran lainnya (sesuai selera)
  • Air 100 ml dan minyak untuk menumis juga jangan lupa. 

Bumbu racik
  • Bumbu racik ini sebagai pelengkap masakan anda agar lebih terasa sedap dan lezat lagi.
  • Iris tipis jahe kira-kira 2 ruas
  • Siapkan saus tomat 2 sdm, saus sambal 3 sdm, dan saus tiram 4 sdm.
  • Garam dan merica (sesuai kebutuhan)


Cara membuat udang goreng tepung saus tiram
  • Udang yang telah dibersihkan agar tidak tercium bau amisnya maka lumurilah dulu dengan perasan air jeruk nipis.
  • Langkah selanjutnya tumis bawang bobay lalu tambahkan jahe dan tumis hingga tercium harumnya. Masak sampai matang, tambahkan kacang kapri serta tambahkan air. 
  • Selang beberapa menit kemudian masukkan udangnya tambahkan saus tomat, saus sambal, dan saus tiram. Bila kurang asin maka tambahkan garam masaklah hingga agak kental. 
  • Udang harusnya sudah berubah warna ketika anda menambahkan bumbu pelengkapnya seperti saus. Bila semua sudah matang tinggal menyajikannya di piring saji. 
Nah, bagaimana mudah bukan cara pembuatan resep praktis udang goreng di atas, selamat mencoba dan semoga sukses ya :) 

0 komentar